Video yang memperlihatkan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto berpidato dalam bahasa Arab beredar di media sosial.
Suara Prabowo berpidato dalam bahasa Arab diklaim asli dan bukan manipulasi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI).
Akan tetapi, berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, klaim tersebut tidak benar atau hoaks. Faktanya, suara Prabowo berpidato dalam bahasa Arab dihasilkan oleh AI.
Narasi yang beredar
Video Prabowo berpidato dalam bahasa Arab dibagikan akun TikTok ini, Selasa (7/11/2023).
Pada video itu, tersemat teks sebagai berikut:
tanpa di edit pakai AI bilau pun bisa bhs Arab Video berdurasi 28 detik itu telah ditonton lebih dari 700.000 kali.
Penelusuran Kompas.com
Tim Cek Fakta Kompas.com memeriksa suara Prabowo dalam video itu menggunakan perangkat AI Voice Detector, yang dapat mendeteksi apakah sebuah audio dihasilkan AI.
Mula-mula, video itu dikonversi dari format MP4 ke MP3.
Kemudian, Tim Cek Fakta Kompas.com memotong audio itu untuk mengambil sampel audio berdurasi 7 detik.
Sampel audio tersebut diunggah ke situs AI Voice Detector. Hasilnya, audio Prabowo berpidato dalam bahasa Arab terdeteksi memiliki probabilitas 99,52 persen dihasilkan AI.
Setelah ditelusuri lebih lanjut, video itu memuat potongan pidato Prabowo saat membuka acara “Simposium Geopolitik dan Geostrategis Global Serta Pengaruhnya terhadap Indonesia Tahun 2023” di Kementerian Pertahanan, Jakarta, pada 2 November 2023.
Namun, Prabowo berpidato dalam bahasa Indonesia, bukan bahasa Arab. Klip pidato Prabowo dalam bahasa Arab identik dengan video YouTube, WartaKota Production, 2 November 2023.
Klip tersebut identik dengan video WartaKota Production di menit 1:28-1:46. Pada saat itu, Prabowo berbicara tentang dampak Perang Ukraina-Rusia terhadap situasi pangan global.
Berikut transkrip pidato Prabowo di video WartaKota Production:
Perang di Ukraine telah membuat pupuk menjadi mahal, dan langka. Kalau pupuk mahal dan langka akan mempengaruhi produksi pangan di sebagian besar dunia.
Ketika disandingkan, gerak bibir dan gestur Prabowo di videonya berpidato dalam bahasa Arab dan video WartaKota Production tampak identik.
Kesimpulan
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, video Prabowo Subianto berpidato dalam bahasa Arab merupakan hasil manipulasi AI atau deepfake.
Video itu merupakan hasil manipulasi dari klip pidato Prabowo saat membuka acara “Simposium Geopolitik dan Geostrategis Global Serta Pengaruhnya terhadap Indonesia Tahun 2023” di Kementerian Pertahanan, Jakarta, pada 2 November 2023.
Dalam klip asli, Prabowo berpidato dengan bahasa Indonesia, bukan bahasa Arab.